Back to news page

19 Agustus 2024

Investasi MCI pada Kebugaran Karyawan

Melalui berbagai aktivitas olahraga, karyawan tidak hanya menjaga kesehatan fisik tetapi juga membangun semangat kebersamaan.

Olahraga rutin memperkuat tubuh, mengurangi stres, dan meningkatkan produktivitas, menciptakan lingkungan kerja yang lebih sehat dan harmonis.

Komitmen MCI terhadap kesehatan dan kesejahteraan karyawan tercermin dalam dukungan untuk aktivitas olahraga, yang merupakan investasi nyata untuk masa depan yang lebih bugar dan bahagia bagi semua.

Share to

Back to news page

19 Agustus 2024

Memberdayakan Kehidupan Melalui Layanan Kesehatan yang Komprehensif dan Berkelanjutan

Di tengah perkembangan zaman, tantangan kesehatan masyarakat semakin kompleks dan beragam.

Data dari WHO menunjukkan bahwa penyakit tidak menular seperti diabetes, hipertensi, dan penyakit jantung justru jadi penyebab utama kematian global, termasuk di Indonesia.

Selain itu, risiko infeksi dan munculnya penyakit baru akibat perubahan gaya hidup dan lingkungan juga makin mempertegas perlunya fasilitas kesehatan yang memadai dan responsif.

Mitra Cakrawala International (MCI) menyadari betul tantangan ini. Sebagai salah satu perusahaan yang berkomitmen dalam sektor kesehatan, melalui Ciputra Mitra Hospital, MCI berupaya menyediakan layanan kesehatan yang mampu menjawab tantangan kesehatan modern. Ciputra Mitra Hospital tidak hanya berdiri sebagai fasilitas medis, tetapi juga sebagai simbol komitmen MCI dalam menjaga dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat Indonesia.

Menjadi salah satu pilar utama dalam jaringan layanan kesehatan yang diinisiasi oleh MCI, Ciputra Mitra Hospital hadir dengan konsep green hospital yang mengusung tema arsitektur modern yang dirancang untuk memberikan layanan kesehatan yang ramah lingkungan dan nyaman bagi pasien.

MCI mendirikan Ciputra Mitra Hospital sebagai bentuk nyata dari komitmen mereka terhadap peningkatan layanan kesehatan di Indonesia. MCI percaya bahwa kesehatan adalah aset penting bagi masyarakat, dan melalui Ciputra Mitra Hospital, mereka berupaya menyediakan fasilitas kesehatan yang tidak hanya canggih, tetapi juga berorientasi pada kesejahteraan jangka panjang pasien.

Sebagai rumah sakit yang mengadopsi E-Medical Record, Ciputra Mitra Hospital mengelola data dan informasi pasien secara elektronik dengan sistem keamanan tinggi, yang memungkinkan akses cepat dan terintegrasi bagi dokter, paramedis, dan staf-staf lainnya. Inisiatif utama go green yang dilakukan dengan rutin salah satunya adalah dengan menerapkan sistem paperless hospital yang belum banyak dilakukan di Indonesia.

Selain inisiatif go green, Ciputra Mitra Hospital tentu turut dilengkapi juga dengan peralatan medis canggih serta layanan unggulan yang mengutamakan kenyamanan dan keamanan pasien. Adapun beberapa di antaranya berupa Maternal and Children Center, Traumatology Center, Diagnostic Cardiac Center, serta prosedur bedah minimal invasif. Fasilitas lainnya meliputi Executive Health Check Up, Emergency Unit yang modern, Hemodialisis, Laboratorium, dan Radiology & Imaging.

Dengan layanan farmasi yang terintegrasi, serta tersedianya tenaga medis dan perawat yang terampil, Ciputra Mitra Hospital menunjukkan komitmennya dengan bukti Akreditasi Paripurna dari Komisi Akreditasi Rumah Sakit Indonesia. Pengakuan ini tidak hanya menunjukkan komitmen Ciputra Mitra Hospital terhadap standar tinggi dalam pelayanan kesehatan, tetapi juga menegaskan dedikasi dalam memberikan kontribusi kepada masyarakat luas.

Kontribusi yang diberikan memiliki bentuk yang cukup luas, berupa kegiatan edukasi kesehatan seperti program senam hamil, seminar edukasi kesehatan, serta talkshow bagi masyarakat. Dengan motto “care for your health and happiness,” Ciputra Mitra Hospital terus mengutamakan kepentingan dan kepuasan pasien dengan menyediakan layanan kesehatan terbaik, aman, dan bermutu tinggi.

Share to

Back to news page

19 Agustus 2024

Meningkatkan Kesehatan Masyarakat Melalui Tanggung Jawab Sosial

Kesehatan adalah fondasi penting bagi kesejahteraan masyarakat, dan Mitra Cakrawala International (MCI) sepenuhnya memahami betapa krusialnya kontribusi mereka dalam bidang ini.

MCI percaya bahwa kesehatan yang baik adalah kunci untuk membangun komunitas yang kuat dan berdaya. Oleh karena itu sub-holding perusahaan kami MCI Mining secara konsisten menjalankan berbagai inisiatif yang berfokus pada kesehatan masyarakat di sekitar wilayah operasional mereka di Binuang, Kalimantan Selatan.

Dengan kesadaran akan pentingnya menjaga lingkungan dan komunitas sekitar, MCI Mining berkomitmen untuk memperpanjang keberlanjutan sumber daya dengan memberikan perhatian khusus pada kesehatan komunitas dan lingkungan. Berbagai program CSR yang dilaksanakan oleh MCI Mining dirancang untuk memberikan manfaat yang nyata dan berkelanjutan bagi masyarakat sekitar.

Beberapa inisiatif yang telah dilakukan oleh MCI Mining meliputi:

1. Kegiatan Donor Darah

Salah satu inisiatif utama MCI Mining adalah kegiatan donor darah yang rutin diadakan bagi karyawan dan masyarakat sekitar. Kegiatan ini tidak hanya membantu meningkatkan stok darah di rumah sakit setempat, tetapi juga meningkatkan kesadaran akan pentingnya donor darah. Dengan partisipasi yang tinggi, kegiatan ini berhasil menyelamatkan banyak nyawa dan memberikan kontribusi besar bagi kesehatan masyarakat.

2. Penyuluhan Kesehatan

MCI Mining juga aktif mengadakan penyuluhan kesehatan untuk masyarakat sekitar. Penyuluhan ini mencakup berbagai topik seperti gizi, kebersihan, dan pencegahan penyakit. Dengan penyuluhan ini, masyarakat mendapatkan informasi yang bermanfaat untuk menjaga kesehatan mereka sehari-hari. Penyuluhan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan pengetahuan masyarakat tentang pentingnya pola hidup sehat.

3. Program Sunatan Massal

Sebagai bentuk kepedulian terhadap kesehatan anak-anak, MCI MIning menyelenggarakan program sunatan massal secara gratis. Program ini tidak hanya membantu meringankan beban biaya bagi keluarga kurang mampu, tetapi juga memastikan bahwa anak-anak mendapatkan perawatan medis yang aman dan higienis. Sunatan massal ini diadakan dengan dukungan tenaga medis profesional dan fasilitas yang memadai, sehingga memberikan kenyamanan dan keamanan bagi peserta.

Melalui berbagai kegiatan CSR ini, MCI Mining menegaskan komitmennya untuk mendukung kesehatan dan kesejahteraan masyarakat sekitar. Dengan semangat dan dedikasi yang tinggi, MCI akan terus berupaya memberikan kontribusi yang signifikan bagi masyarakat dan lingkungan.

Share to